Peringatan Hari Bidan Nasional (National Midwife Day) bertjuan untuk memberitahu masyarakat akan tugas mulia sebagai bidan itu luar biasa menakjubkan yang harus selalu siaga 24 jam, dipilihnya tanggal 24 Juni sebagai Hari Bidan karena bertepatan dengan hari lahirnya IBI (Ikatan Bidan Indonesia) yang lahir pada tahun 1951
Tema Hari Bidan Nasional Tahun 2021 yaitu “Perjalanan Panjang Profesi Bidan Mewujudkan Generasi Unggul Menuju Indonesia Maju”.
Bidan merupakan tenaga professional yang bertanggung-jawab dan akuntabel, yang bekerja sebagai mitra perempuan untuk memberikan dukungan, asuhan, serta nasihat selama masa hamil, persalinan dan nifas, memfasilitasi dan memimpin persalinan atas tanggung jawab sendiri dan memberikan asuhan kepada bayi baru lahir, dan bayi.
Bidan diharapkan dapat meningkatkan profesionalisme agar mampu memberikan pelayanan sesuai standar profesi dan kewenangan, selain itu memperkuat eksistensi pelayanan kesehatan primer melalui optimalisasi pelayanan kebidanan (Kemenkes).
Dinas Kesehatan Provinsi NTB Mengucapkan Selamat Hari Bidan Nasional yang ke 71 .
Tetap semangat dan tersenyum dalam pengabdianmu untuk seluruh perempuan dimanapun.
