Tips Menjadi Moderator Dalam Sebuah Presentasi
Oleh : Mustika Hidayati, SKM., M.Kes
Widyaiswara Ahli Madya Bapelkes Provinsi NTB
Moderator adalah seseorang yang bertugas untuk memoderasi (mengatur, memandu, menengahi) dan mengawasi jalannya diskusi yang menjadi tanggung jawabnya dengan tujuan utamanya adalah agar diskusi dapat berjalan dengan baik dan benar sesuai dengan topiknya serta berlangsung secara kondusif.
Moderator dalam sebuah presentasi ternyata sangat penting bahkan menjadi orang kedua dalam sebuah presentasi. Lancar tidaknya jalannya sebuah presentasi yang diikuti dengan diskusi sangat tergantung pada pengaturan seorang moderator yaitu mulai dari mengatur waktu presentasi, waktu tanya jawab, serta menarik tidaknya sebuah presentasi. Oleh karena itu antara presenter dan moderator sebisa mungkin harus menjalin komunikasi terlebih dahulu sebelum memulai jalannya diskusi guna merancang skenario presentasi. Pada saat pelaksanaan diskusi antara moderator dan presenter juga harus saling membantu. Moderator harus dapat menciptakan ide atau topik baru agar diskusi menjadi lebih hidup dan dinamis. Walaupun demikian moderator harus tetap setia dengan pakemnya sebagai orang kedua dalam sebuah presentasi, sehingga moderator dalam hal ini tidak akan mengeluarkan pernyataan yang bertentangan dengan presenter apalagi sampai menjatuhkan sang presenter. Perlu diingat bahwa karena namanya presentasi maka sang presenterlah aktor utamanya dan tetap menjaga agar diskusi bisa lebih fokus dan kondusif dalam berinteraksi.Artikel Lengkap Klik Download