
NTB mewakili seluruh Provinsi di Indonesia untuk mengikuti Workshop NCD (Non Communicable Diseases) di Dhaka Bangladesh, Senin (12/06/2023). Hal ini karena pencapaian layanan skrining PTM Provinsi NTB adalah yang terbaik di Indonesia.
Presentasi Success Story Integrasi Posbindu (Skrening PTM/NCD) oleh delegasi Indonesia dilakukan dalam kegiatan Workshop for Implementing the WHO South-East Asia Regional NCD Roadmap 2022-2030. Adapun perwakilan Indonesia yang hadir adalah Burhanudin, SKM., (perwakilan P2PTM bidang P2P Dinkes NTB) bersama Tim Direktorat P2PTM Kemenkes RI.
Pencapaian ini diperoleh karena adanya integrasi layanan skrining di Posbindu ke dalam Posyandu Keluarga yang kemudian diadopsi oleh Kemenkes menjadi Posyandu Prima dan Integrasi Layanan Primer. Beberapa negara di Asia mengapresiasi inovasi tersebut yang dilakukan di Indonesia khususnya di NTB.
Workshop akan berjalan selama 4 hari dengan harapan akan disepakati target dan strategi pencapaian layanan NCD di Asia pada tahun 2030.
NTB Bangga!
#NTBGemilang #DinkesProvNTB #DinkesNTB #SahabatSehat #SalamSehat #HumasSehat


