
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi NTB, dr. H. Lalu Hamzi Fikri, MM., MARS., memberi sambutan dalam acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Dokter Periode ke-38 di Fakultas Kedokteran Universitas Al-Azhar dilaksanakan hari Sabtu (21/01/2023).
Beliau menyampaikan pentingnya SDM kesehatan yang berkualitas untuk mewujudkan derajat kesehatan yang optimal.
“Sebagaimana kita ketahui bahwa pembangunan kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk, sehingga mampu mewujudkan derajat kesehatan yang optimal. Tujuan tersebut dicapai salah satunya adalah melalui Sumber Daya Manusia (SDM) tenaga kesehatan yang berkualitas sebagai pelaksana, sesuai dengan visi Dinas Kesehatan Provinsi NTB yaitu “Mewujudkan Masyarakat NTB yang mandiri untuk hidup Bersih dan Sehat” dan misinya antara lain meningkatkan kemampuan sumber daya manusia kesehatan dan kemandirian masyarakat dalam berperilaku hidup bersih dan sehat.” Ungkap dr. Fikri.
“Di tingkat Nasional, Kementerian Kesehatan mendukung Visi Presiden untuk mewujudkan masyarakat yang sehat, produktif, mandiri dan berkeadilan yaitu dengan berkomitmen melakukan 6 Pilar Transformasi Sistem Kesehatan, salah satu pilarnya adalah transformasi SDM kesehatan. Pilar ini bertujuan untuk melakukan pemenuhan tenaga kesehatan di Fasilitas Kesehatan. Apabila dipadukan dengan Visi dan Misi Gubernur NTB yaitu ”NTB Gemilang” dengan misi antara lain ”NTB Sehat dan Cerdas” dengan strategi adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia sebagai pondasi daya saing daerah.” Lanjutnya.
Selamat kepada seluruh Dokter yang telah disumpah hari ini. Semoga amanah dan mampu menjadi penggerak pilar kesehatan untuk mewujudkan NTB Gemilang. Salam sehat!
#DinkesProvNTB #DinkesNTB #SahabatSehat #SalamSehat #HumasSehat



