Pertemuan Evaluasi Kewaspadaan Dini Penanggulangan KLB/ Wabah Tingkat Provinsi NTB
Dinas Kesehatan Provinsi NTB melaksanakan kegiatan Pertemuan Evaluasi Kewaspadaan Dini Penanggulangan KLB/WABAH Tingkat Provinsi NTB Tahun 2023 di Hotel Golden Palace, Mataram. pada 13 hingga 15 Juli 2023.
Pertemuan ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian kinerja SKDR (Sistem Kewaspadaan Dini dan Respon), permasalahan dan kendala dalam pencapaian kinerja SKDR di masing-masing Kabupaten/Kota, serta upaya-upaya tindak lanjut untuk meningkatkan Kinerja SKDR dan kinerja petugas dalam melaksanakan pencegahan dan penanggulangan KLB/Wabah secara optimal.
Sekretaris Dinas Kesehatan Prov.NTB, Edi Ramlan, SKM.,MPH., membuka secara resmi kegiatan tersebut. Kegiatan ini dihadiri oleh peserta provinsi sebanyak 20 orang dari Lintas Program/Lintas Sektor/Terkait, dan peserta dari Kabupaten/Kota dan Puskesmas sebanyak 40 orang.
Turut hadir dan menjadi narasumber, Ketua IDAI Cabang NTB, dr. Hj. Nurhandini Eka Dewi, Sp.A., MPH., Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi Imunisasi Kesehatan Bencana, Mardhotillah, SKM., serta secara daring Direktorat Surveilans dan Kekarantinaan Kesehatan Kemenkes RI.
#IndonesiaSehat #Surveilans #SurveilansEpidemiologi #DinkesProvNTB #DinkesNTB #SahabatSehat #SalamSehat #HumasSehat