Sosialisasi Gerakan Kesehatan Lanjut Usia di Provinsi Nusa Tenggara Barat

Pelayanan promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif yang sesuai standar merupakan upaya meningkatkan derajat kesehatan lanjut usia. Kementerian kesehatan kembali menguatkan program peningkatan kesehatan lanjut usia melalui Gerakan Kesehatan Lanjut Usia Nasional tahun 2022 yang diadakan di 4 Provinsi, salah satunya adalah Nusa Tenggara Barat.

Kegiatan ini melibatkan lintas program, lintas sektor, organisasi profesi dan swadaya masyarakat. Ditujukan untuk meningkatkan kepedulian terhadap kelompok lansia sekaligus meningkatkan jangkauan pelayanan kesehatan lansia.

Untuk itu Dinas Kesehatan Provinsi NTB bersama Direktorat Kesehatan Usia Produktif dan Lanjut Usia Kemenkes RI menyelenggarakan Kegiatan Penguatan Kapasutas Tenaga Kesehatan Puskesmas dan Pemberdayaan Kader Kesehatan sebagai Agent of Change (AoC) dalam Kegiatan Sosialisasi Gerakan Kesehatan Lanjut Usia, bertempat di Kabupaten Lombok timur pada hari Senin (24/10/2022)

Pada kegiatan ini para Nakes dan Kader dibekali materi mengenai skrining kesehatan lansia, Pengkajian Paripurna Pasien Geriatri (P3G) dan pengukuran kebugaran lansia.

Dengan diselenggaraknya kegiatan ini diharapkan para Nakes dan Kader dapat melakukan skrining kesehatan dan edukasi PHBS kepada lansia, pengukuran kebugaran lansia serta pendampingan pencatatan pelaporan yang Baik dan benar.

Kegiatan ini juga merupakan persiapan untuk melakukan skrining kepada target 200 lansia pada tanggal 25 Oktober 2022.