Training Pelaksanaan Imunisasi PVC Bagi Tenaga Kesehatan

Kementerian Kesehatan menetapkan vaksin Pneumococcus Konyugasi (PCV) ke dalam program imunisasi rutin.  Sasaran penerima vaksin PCV adalah bayi usia 2 bulan dosis pertama, selanjutnya dilengkapi dengan dosis kedua pada usia 3 bulan, dan dosis ketiga lanjutan pada usia 12 bulan.

Vaksin PCV ini merupakan vaksinasi untuk melindungi dan mencengah kematian pada anak-anak akibat pneumonia, yaitu peradangan paru paru yang disebabkan oleh infeksi.

Untuk itu Dinas Kesehatan Provinsi NTB melalui Seksi Surveilans Epidemiologi, Imunisasi dan Kesehatan Bencana melaksanakan Kegiatan Training Pelaksanaan Imunisasi PVC Bagi Tenaga Kesehatan se-Pulau Sumbawa pada 27 Maret 2023 di Kota Bima.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima, Ahmad, S.Sos., didampingi oleh Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi, Imunisasi dan Kesehatan Bencana Dinas Kesehatan Provinsi NTB, Mardhotillah, SKM.

Dalam sambutannya, Kadis Kesehatan Kota Bima menyampaikan perlunya memperhatikan strategi yang tepat sehingga cakupan PCV3 bisa mencapai target yang sudah ditetapkan. Hal tersebut menjadi alasan dilakukannya penyegaran terhadap petugas imunisasi kabupaten/kota dan beberapa puskesmas terpilih melalui kegiatan ini.

Kegiatan dihadiri oleh perwakilan Kemenkes RI Direktorat Pengelolaan Imunisasi dan Tim CHAI dan SMILE. Hadir pula TIM DTO ASIK dan Kepala Seksi Imunisasi, pengelola dan petugas imunisasi puskesmas terpilih.

#DinkesProvNTB #DinkesNTB #SahabatSehat #SalamSehat #HumasSehat